
Sigli – Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIkes) Jabal Ghafur telah menyelenggarakan kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) Siklus II yang berlangsung pada tanggal 10 s/d 12 Desember 2024. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya untuk memastikan penerapan standar mutu di seluruh unit akademik dan non-akademik di STIkes Jabal Ghafur sesuai dengan pedoman yang ditetapkan. Audit ini bertujuan untuk meningkatkan tata kelola STIkes Jabal Ghafur dalam mendukung visi dan misi lembaga, khususnya melalui implementasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) yang lebih efektif dan berkelanjutan.
AMI Siklus II berlangsung selama 3 hari, dengan melibatkan seluruh program studi, dan unit kerja lainnya. Dalam pelaksanaan audit ini, tim auditor yang berasal dari lingkungan STIkes Jabal Ghafur dan Luar STIKes Jabal Ghafur. Auditor-auditor tersebut bertugas mengevaluasi kepatuhan terhadap standar mutu yang meliputi berbagai aspek, termasuk tata kelola, pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Kegiatan ini dikoordinasikan oleh Kepala Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) STIKes Jabal Ghafur, Ns. Nadia Sari, M.Tr. Kep yang juga bertindak sebagai Koordinator Penyelenggara AMI. Ns. Nadia menjelaskan Para auditor bertugas untuk menilai dan mengevaluasi berbagai program dan kegiatan di lingkup akademik dan non-akademik guna memberikan rekomendasi yang konstruktif.
“Pelaksanaan AMI ini merupakan langkah penting dalam memastikan bahwa SPMI yang diterapkan di STIKes Jabal Ghafur berjalan sesuai standar. Harapan kami, dengan audit ini, seluruh proses dan sistem di STIKes Jabal Ghafur dapat berjalan lebih efektif dan efisien,” ujar Ns. Nadia.
Auditor yang melakukan audit mutu di Lembaga Penjaminan Mutu adalah Herizal,S.E., M.M., CRMPA., CHRMP dan Ns. Miniharianti, M.Kep. Hasil dari Audit Mutu Internal Siklus II ini rencananya akan dipresentasikan dalam Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) mendatang. Audit Mutu Internal (AMI) adalah agenda rutin dari LPM, merupakan elemen kunci dalam Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) perguruan tinggi. Melalui audit ini, STIKes Jabal Ghafur dapat menunjukkan kepatuhan terhadap regulasi, memberikan jaminan kualitas pada stakeholders seperti mahasiswa, dosen, dan pihak eksternal (LLDIKTI), serta memastikan bahwa standar mutu pendidikan dan layanan terpenuhi.